Bulan Ramadhan adalah bulan yang ditunggu-tunggu oleh seluruh umat muslim dunia, karena bulan Ramadhan merupakan salah satu bulan yang Allah swt muliakan. Dalam bulan ramadhan terdapat salah satu rukun islam yang ke-empat yaitu berpuasa selain berpuasa di bulan ramadhan juga terdapat keistimewaan-keistimewaan yang Allah berikan kepada hambanya salah satunya yaitu Malam Lailatul qodar (malam seribu bulan) dimalam tersebut apa bila ada orang yang beribadah pada malam lailatul qodr maka orang tersebut sama pahalanya seperti beribadah seribu bulan seribu bulan. Tapi disini saya tidak akan membahas lebih jauh tentang malam Lailatul qordr yang akan saya bahas disini yaitu tentang Doa niat berpuasa dan berbuka puasa.
Niat berpuasa selama satu bulan
"Nawaitu sauma syahri ramadhana kulihi lillahitaala"
Niat Berpuasa Selama Satu Hari
"Nawaitu sauma ghodin an’adai fardisyahri romadhona hadzihi sanati lillahhi ta’ala."
Artinya : “Sengaja saya berpuasa esok hari untuk menunaikan kewajiban bulan Ramadhan tahun ini karena Allah semata.”
Doa Berbuka Puasa
"Allahumma laka shumtu wa bika amantu wa ‘alaa rizqika afthartu birahmatika ya arhamarrohimin"
Artinya : “Ya Allah, karenaMu aku berpuasa dan hanya kepada-Mu saya beriman dan dengan rezeki-Mu saya berbuka, dahaga telah lenyap dan urat-urat telah basah (segar) serta mudah-mudahan pahalanya ditetapkan.”
Dasar Hukum Berpasa Di Bulan Ramadhan
يَاأَيُّهَا الَّذِيْنَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُوْنَ أَيَّامًا مَعْدُوْدَاتٍ فَمَنْ كَانَ مِنْكُمْ مَرِيْضًا أَوْ عَلَى سَفَرٍ فَعِدَّةٌ مِنْ أَيَّامٍ أُخَرَ وَعَلَى الَّذِيْنَ يُطِيْقُوْنَهُ فِدْيَةُ طَعَامٌ مِسْكِيْنٌ فَمَنْ تَطَوَّعَ خَيْرًا فَهُوَ خَيْرٌ لَهُ وَأَنْ تـَصُوْمُوْا خَيْرٌ لَكُمْ إِنْ كُنْتُمْ َتــعْلَمُوْنَ شَهْرُ مَضَانَ الَّذِي أُنْزِلَ فِيْهِ الْقُرْآنُ هُدًى لِلنَّاسِ وَبَيِّنَاتِ مِنَ الْهُدَى وَ الْفُرْقَانِ فَمَنْ شَهِدَ مِنْكُمْ الشَّهْرَ فَلْيَصُمْهُ وَمَنْ كاَنَ مَرِيْضًا أَوْ علَىَ سَفَرٍ فَعِدَّةٌ مِنْ أَياَّمٍ أُخَرَ يُرِيْدُ اللهُ بِكُمُ الْيُسْرَ وَلاَ يُرِيْدُ بِكُمُ الْعُسْرَ وَلِتــكْمِلُوا الْعِدَّةَ وَلِتُكَبِّرُوْا اللهَ علَىَ مَا هَدَاكُمْ وَلَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa, (yaitu) dalam beberapa hari yang tertentu. Maka barangsiapa diantara kamu ada yang sakit atau dalam perjalanan (lalu ia berbuka), Maka (wajiblah baginya berpuasa) sebanyak hari yang ditinggalkan itu pada hari-hari yang lain. dan wajib bagi orang-orang yang berat menjalankannya (jika mereka tidak berpuasa) membayar fidyah, (yaitu): memberi makan seorang miskin. barangsiapa yang dengan kerelaan hati mengerjakan kebajikan, Maka Itulah yang lebih baik baginya. dan berpuasa lebih baik bagimu jika kamu Mengetahui. (beberapa hari yang ditentukan itu ialah) bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil). Karena itu, barangsiapa di antara kamu hadir (di negeri tempat tinggalnya) di bulan itu, Maka hendaklah ia berpuasa pada bulan itu, dan barangsiapa sakit atau dalam perjalanan (lalu ia berbuka), Maka (wajiblah baginya berpuasa), sebanyak hari yang ditinggalkannya itu, pada hari-hari yang lain. Allah menghendaki kemudahan bagimu, dan tidak menghendaki kesukaran bagimu. dan hendaklah kamu mencukupkan bilangannya dan hendaklah kamu mengagungkan Allah atas petunjuk-Nya yang diberikan kepadamu, supaya kamu bersyukur. (QS al-Baqoroh : 183-185)
selain ayat alquran di atas ada juga hadist yang memerintahkan umat muslim berpuasa seperti hadist di bawah ini:
"Allah ‘Azza wajalla mewajibkan puasa Ramadhan dan aku mensunahkan shalat malam harinya. Barangsiapa berpuasa dan shalat malam dengan mengharap pahala (keridhoan) Allah, maka dia keluar dari dosanya seperti bayi yang baru dilahirkan oleh ibunya. (HR. Ahmad)"
Itulah tadi Doa niat berpuasa dan berbuka puasa di bulan ramadhan semoga artikel ini bermanfaat bagi sobat yang membacanya dan mudah-mudah pada bulan ramadhan ini kita semua mendapatkan berkah dari Allah Swt.
amiiin...
Artikel terkait mengenal bulan Ramadhan